Berita Oppo Reno13 Bakal Meluncur di Indonesia, Bisa Memotret Gambar di Bawah Air
JAKARTA - Oppo Indonesia akan merilis produk barunya, yaitu Reno13 di tanah air pada 16 Januari 2025 mendatang, Ponsel tersebut akan membawa sejumlah spesifikasi mumpuni, salah satunya ialah fitur kamera yang memungkinkan pengambilan gambar dan video di bawah air serta foto bergerak AI Livephoto. Product Manager Oppo Indonesia Deni Setiawan mengeklaim Oppo Reno13 merupakan ponsel pertama di kelasnya yang memiliki mode fotografi dan videografi bawah air.
Jadi, Oppo pertama kali di dunia, mungkin di smartphone juga ya, memperkenalkan teknologi fitur underwater mode. Jadi, underwater mode ini adalah salah satu fungsi yang sangat mengakomodasi penggunanya untuk melakukan fotografi dan videografi di dalam air," kata Deni dalam konferensi pers di Jakarta Selatan, Rabu (8/1). Dia menjelaskan fitur tersebut didukung oleh sertifikasi tahan air dan debu IP69 yang mendukung pengambilan gambar di bawah air hingga kedalaman 2 meter selama 30 menit. Fitur itu dapat diaktifkan dengan menekan opsi "Underwater Mode" saat membuka kamera.
Setelah fitur ini aktif, pengguna dapat menekan tombol volume atas untuk mengambil foto dan volume bawah untuk mengambil video. Untuk menonaktifkan Underwater Mode, tekan tombol daya selama tiga detik.


JAKARTA - Brand teknologi asal Tiongkok, HONOR mengumumkan comeback atau kembali meramaikan pasar gadget di Indonesia, setelah cabut pada 2019 lalu. "Kami melihat Indonesia memiliki potensi yang luar biasa. HONOR berkomitmen untuk tumbuh bersama pasar Indonesia dalam jangka panjang, berkolaborasi dengan semua mitra lokal kami," ungkap President of HONOR South Pacific Justin Li dalam keterangannya, Rabu (8/1). Sebagai bagian dari upaya ekspansi tersebut, HONOR akan membawa sekitar 30 produk.
JAKARTA SELATAN - Direktur Jenderal Industri Logam Mesin, Alat Transportasi, dan Elektronika (ILMATE) Kementerian Perindustrian (Kemenperin) Setia Diarta mengatakan pertemuan dengan tim Apple hanya membahas soal pemenuhan tingkat komponen dalam negeri (TKDN) untuk jajaran perangkatnya. Sebab, kata dia, Apple ingin menjual produk barunya seperti iPhone 16 secara resmi di Indonesia. Menurut dia, proses negosiasi yang dilakukan antara Kemenperin dengan Apple akan terus berlanjut.
JAKARTA - Sambut Tahun Baru Imlek 2025, Apple meluncurkan perangkat AirPods 4 edisi khusus Tahun Ular. AirPods 4 edisi khusus itu hanya dijual terbatas di beberapa negara di wilayah Asia. Perangkat AirPods 4 edisi Tahun Ular memiliki fitur dan spesifikasi serupa dengan AirPods 4 versi reguler.
AMERIKA SERIKAT - Samsung Display memperkenalkan jajaran produk layar lipat dan organic light-emittung diode (Oled) di ajang Consumer Electronics Show (CES) 2025. Anak perusahaan dari Samsung Electronic itu menghadirkan perangkat itu lantaran ingin memperluas jangkauan pasar mereka ke sektor teknologi informasi dan otomotif dengan jajaran produk tersebut. Dikutip dari laman Yonhap pada Minggu, mengumumkan layar lipat unggulan untuk perangkat teknologi informasi dan solusi layar canggih untuk kendaraan akan ditampilkan di ruang pamer Samsung selama pameran teknologi tahunan di Amerika Serikat, yang akan dilaksanakan selama empat hari mulai Selasa (7/1) di Las Vegas
TANGERANG - PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAP) kembali memperluas jangkauan dengan meresmikan gerai Digiplus yang berlokasi di Summarecon Mall Serpong 2 Tangerang, Kamis (19/12). Head of Marketing Digiplus Dwita Satyanti mengatakan pada momentum akhir tahun ini, Digiplus kembali meresmikan gerai terbaru di kawasan Tangerang. Menurut dia, gerai ini untuk bisa menjangkau masyarakat dapat lebih mudah dapatkan gadget kekinian.
Apple mengumumkam tidak lagi memasarkan seri iPhone SE 3 dan iPhone 14 di Eropa mulai 2025. Keputusan itu diambil lantaran Uni Eropa memberlakukan undang-undang baru yang mengharuskan perangkat menggunakan port pengisian daya USB-C. Uni Eropa memperkenalkan peraturan tersebut pada 2022.
JAKARTA - PUBG Mobile mengumumkan kolaborasi dengan Warner Bros. Pictures untuk merayakan perilisan The Lord of the Rings: The War of the Rohirrim. Kolaborasi tersebut menggabungkan medan pertempuran di Middle-earth dengan skin dan acara yang terinspirasi dari seri Lord of the Rings, yang tersedia untuk waktu terbatas. “Kami ingin memberikan konten yang menarik untuk memenuhi ekspektasi pemain PUBG Mobile. Dengan menggabungkan cerita The Lord of the Rings: The War of the Rohirrim dan aksi winner-takes-all PUBG Mobile,"
JAKARTA - Pabrikan smartphone asal China, Nubia mengumumkan akan memboyong sejumlah ponsel entry-level ke pasar Indonesia. Kehadiran nubia di Indonesia didorong karena permintaan ponsel dengan harga murah, tetapi memiliki fitur premium. Pimpinan nubia Indonesia Jackie Chen mengatakan pasar ponsel pintar di Indonesia adalah salah satu yang paling dinamis dan berkembang pesat di dunia.
JAKARTA - Samsung A15 5G salah satu perangkat terbaru dari Samsung, kini hadir dengan penawaran yang sangat menarik dalam promo 12.12 di Blibli. Anda bisa menikmati harga spesial dengan diskon menarik yang berlaku selama periode promo, mulai dari 1 hingga 15 Desember 2024. Ini adalah kesempatan emas bagi Anda yang tengah mencari smartphone berkualitas dengan teknologi terbaru tetapi tetap terjangkau.
JAKARTA - Sony PlayStation menawarkan promo diskon besar-besaran untuk gim PS4 dan PS5. Promo yang dimulai sejak 2 Desember 2024 tersebut dalam rangka merayakan hari ulang tahun ke-30 PlayStation. Beragam gim seru di PlayStation Store mendapat potongan harga hingga 90 persen.
Nothing dikabarkan tengah mengembangkan tiga ponsrl pintar terbaru, setelah sebelumnya merilis lima produk ke pasar. Keterangan dari sumber menyebutkan bahwa perusahaan teknologi yang didirikan Carl Pei itu sedang mengembangkan tiga produk ponsel yang diperkirakan akan dirilis pada semester pertama 2025. Belum ada informasi spesifik tentang produk-produk yang sedang dikembangkan.
JAKARTA - Realme mengonfirmasi akan memboyong smartphone baru, C75 ke pasar Indonesia pada Selasa (10/12) mendatang. Ponsel yang dirancang mengedepankan ketangguhan itu bisa menjadi pilihan bagi pengguna yang menginginkan HP tahan dalam berbagai kondisi. Public Relations Lead realme Indonesia, Krisva Angnieszca mengatakan Realme C75 bakal dihadirkan untuk menjadi game changer pasar entry-level.
JAKARTA - Lapakgaming, platform top-up game dan produk digital dalam ekosistem Bukalapak, kembali menghadirkan Battle Arena pada 30 November - 1 Desember 2024 di Kartika Expo Center, Balai Kartini, Jakarta. Acara ini merupakan ajang komunitas gaming yang mengumpulkan ribuan game enthusiasts di Indonesia untuk saling berjejaring sekaligus berkompetisi memenangkan hadiah total lebih dari 100 juta rupiah. Beragam aktivitas menarik akan hadir selama dua hari acara ini, mulai dari turnamen gaming, kompetisi coswalk, aktivitas komunitas, hingga sesi talkshow inspiratif membahas lanskap serta tantangan dan peluang industri game Indonesia bersaing di pasar global.
SURABAYA - Erajaya Digital Region 4 menggandeng tiga kreator konten di Surabaya untuk menjajal teknologi AI serta fitur canggih lainnya di OPPO Find X8 Series, Fortytwo Lounge, Sabtu (23/11). Ketiga kreator itu ialah Tech Reviewer Ibro Kumar, kreator digital Claresta Dami, dan Putri Indonesia Lingkungan 2023 Yasinta Aurel. Yasinta Aurel mengatakan hasil jepretan dari kamera Oppo Find X8 tetap jernih dan detail, meskipun diambil dari jarak jauh. Hal itu tak lepas dari teknologi AI sebagai penunjang.
Konon, Apple menyiapkan alat pelacak generasi terbaru dari AirTag. Rencananya akan dirilis pada 2025. Kabar itu datang dari buletin rutin Mark Gurman "Power On" yang dikenal kerap memberikan bocoran informasi-informasi yang tepat mengenai produk Apple. AirTag generasi terbaru akan hadir dengan penyempurnaan fitur khususnya dari sisi privasi, mengingat pada generasi pertama banyak gugatan termasuk gugatan class action atas penyalahgunaan perangkat tersebut atas kasus penguntitan.
JAKARTA - Google telah mengembangkan aplikasi Gemini yang berdiri sendiri untuk para penggunanya di iPhone. Aplikasi itu hadir sebagai perangkat lunak gratis, yang saat ini masih terbatas untuk beberapa negara. Pada pekan ini, ketersediaan aplikasi Gemini sudah bisa didapatkan di perangkat iPhone yang dijual di Australia, India, AS, Inggris, dan Filipina.
JAKARTA - Kehadiran Samsung Galaxy Z Fold6 memberikan sejumlah kemudahan bagi pengguna. Tren penggunaan HP lipat dengan form-factor dan desain unik yang sering disebut sebagai ‘clamshell’ menjadi kekinian dan sangat menarik perhatian karena fungsinya yang beragam. Samsung sebagai pionir dari penggunaan ponsel lipat yang fungsional pun terus meningkatkan lini smartphone sehingga benar-benar bisa memiliki fungsi dan fitur yang relevan dengan setiap perkembangan kebutuhan pengguna.
JAKARTA - Digiplus, salah satu unit bisnis dari peritel PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAP) fokus memperluas jangkauan gerainya di seluruh Indonesia agar bisa semakin dekat dengan masyarakat. Langkah itu mereka lakukan karena perkembangan teknologi yang begitu pesat dan kebutuhan masyarakat akan smartphone dengan fitur unggulan. Dwita Satyanti selaku Head of Marketing Digiplus mengungkapkan pihaknya berkomitmen untuk hadir di lokasi yang strategis agar masyarakat mudah dalam melengkapi kebutuhan akan gadget dan perangkat elektronik.
JAKARTA - Perusahaan keamanan Kaspersky mengungkapkan bahwa 11 juta handphone (hp) Android, telah terinfeksi Trojan Necro. Trojan merupakan satu di antara jenis malware yang menyamarkan diri ke dalam aplikasi atau software yang sah di smartphone Android. Saat ini, trojan necro menyusup lewat cara berbeda dari sebelumnya.
JAKARTA - Apple bersiap untuk merilis produk terbaru di segmen perangkat rumah, yang mungkin akan dimulai dengan peluncuran layar pintar serupa iPad pada tahun depan. Pengamat teknologi Mark Gurman dari Bloomberg dalam tulisan di buletin Power On miliknya pada Minggu (29/9), menyebutkan bahwa layar pintar tersebut akan menggunakan sistem operasi baru yang disebut homeOS. Sistem operasi homeOS didasarkan pada tvOS Apple TV, mirip dengan perangkat lunak yang menjalankan HomePods sekarang.